Breaking

LightBlog

11 April 2011

Kemenkominfo Sulit Blokir Semua Situs Porno?


Perilaku tidak terpuji anggota Dewan Perwakilan Rakyat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Arifinto yang tertangkap melihat video porno kala mengikuti sidang paripurna Jumat kemarin mencuatkan pertanyaan seputar kinerja Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkominfo) yang mengupayakan pemblokiran situs porno di Indonesia.Namun Kepala Pusat Informasi dan Humas Kemenkominfo Gatot S Dewabroto menolak anggapan bahwa Depkominfo sudah gagal dalam menangani permasalahan pornografi di dunia maya.

"Perlu ditegaskan, baik saya maupun pak Tifatul (Sembiring) tidak pernah menyatakan bahwa kami telah seratus persen memblokir situs porno. Kami selalu menyebut angka 80 sampai 90 persen," ujar Gatot."Apalagi, upaya pemblokiran situs dan konten porno itu seperti deret ukur dan deret hitung. Ketika kami berhasil memblokir 1.000, nanti muncul lagi konten baru sebanyak 2.000," lanjutnya.

"Artinya kalau sampai masih ada celah seperti itu cukup wajar. Jadi Depkominfo bukannya gagal dalam mengatasi hal ini," tambahnya lagi."Kami masih terus melakukan evaluasi dan perbaikan untuk masalah ini. Tapi, jika memang masih ada situs porno yang bisa diakses, masyarakat bisa menghubungi posko pengaduan kami di nomor telepon 38997800 atau mengirim email ke aduankonten@depkominfo.go.id," pungkas Gatot. 
okezone.com

No comments:

Post a Comment

Adbox